Gagal Menang dari Spezia, Conte Sebut Pemain Inter Milan Kelelahan

Inter Milan ditahan imbang Spezia dengan skor 1-1 di pekan ke-32 Serie A 2020/2021. Antonio Conte beralasan pemainnya kelelahan.

Pertandingan di Stadio Alberto Picco, La Spezia, Kamis (22/4/2021) dini hari WIB, cuma berjarak tiga hari dari lawatan Inter ke markas Napoli. Melakoni dua laga tandang berdekatan jadi alasan Conte ketika pemainnya tampil tak maksimal.

“Kami cuma punya waktu satu hari untuk mengerjakan persiapan, karena setelah melawan Napoli kami pulang hari Senin, seluruh tim langsung mempersiapkan pertandingan kemarin,” kata Conte dikutip Football Italia.

Hasil imbang ini menandai yang kedua secara beruntun— setelah Inter Milan merajut 11 kemenangan berturut-turut di semua kompetisi. Di klasemen Serie A, Nerazzurri masih memimpin 10 poin di atas AC Milan.

Beruntung, pesaing terdekat mereka, AC Milan, kalah di pekan yang sama. Skuat Merah-Hitam secara mengejutkan takluk 1-2 saat menjamu Sassuolo di Stadion San Siro, Rabu (21/4/2021) malam.

Tak cuma masalah stamina, Conte juga menyebut kekisruhan wacana kompetisi European Super League sebagai faktor yang mempengaruhui persiapan tim. Seperti kita tahu, Inter jadi salah satu 12 tim yang mencetuskan kompetisi kontroversial itu.

“Tak pelak, kami juga mendengar semua berita yang datang ini. Sebagai olahragawan, saya pikir kita tidak boleh melupakan tradisi. Ini sejarah dan harus dihormati,” kata Conte.

Sekadar informasi, di pekan ke-32, Inter lebih dulu kebobolan lewat gol Diego Farias di menit ke-12. Sebelum babak pertama berakhir, Inter menyamakan kedudukan jadi 1-1 lewat aksi Ivan Perisic.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *